Program sekolah swasta gratis yang digulirkan Pemerintah Kota Tangerang telah dirasakan manfaatnya oleh ribuan pelajar tingkat SD, MI, SMP dan MTs. Program ini bertujuan untuk memastikan bahwa akses pendidikan gratis ini bisa dimanfaatkan tak hanya di sekolah negeri.
Tercatat, program yang telah bergulir sejak 2023 ini, berhasil menjangkau 16.622 siswa di tingkat menengah pertama dan 8.600 siswa di tingkat dasar.
Plt. Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang Ruta Ireng Wicaksono menerangkan, jumlah siswa Sekolah Dasar Swasta (SDS) dan Madrasah Ibtidaiyah Swasta (MIS) yang mendapatkan sekolah gratis adalah 8.600 siswa. Jumlah ini jauh melampaui total siswa di Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) yang berjumlah 430 siswa.
Angka ini menunjukkan cakupan yang luas, dibandingkan dengan jumlah siswa di Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTSN) yang tercatat sebanyak 2.112 siswa. Dengan ini, total keseluruhan penerima mencapai 18.734 siswa.
Ia melanjutkan, fokus utama dari program ini adalah memastikan kesetaraan akses dan kesempatan bagi seluruh anak di Kota Tangerang, tanpa memandang status sekolah.
"Data ini menunjukkan besarnya peran sekolah dan madrasah swasta dalam menampung anak-anak kita. Melalui program beasiswa non-personel ini, kami berupaya menghilangkan beban biaya sekolah agar tidak ada lagi alasan bagi anak untuk tidak melanjutkan pendidikan," ujarnya.
Diharapkan, dukungan ini tidak hanya meringankan beban finansial tetapi juga mendorong peningkatan kualitas pendidikan di seluruh lembaga, baik negeri maupun swasta.
"Komitmen Pemerintah Kota Tangerang jelas, yakni memberikan pendidikan yang terbaik dan merata. Kami akan terus mengembangkan program ini agar semakin banyak siswa dan sekolah yang dapat merasakan manfaatnya," tutupnya.