Selasa, 15 Juli 2025 11:34 WIB | Dibaca : 55
Dukung Pemberdayaan, Pemkot Tangerang Fasilitasi Pelatihan Tata Boga bagi Warga Rentan Sosial
Dukung Pemberdayaan, Pemkot Tangerang Fasilitasi Pelatihan Tata Boga bagi Warga Rentan Sosial
Dukung Pemberdayaan, Pemkot Tangerang Fasilitasi Pelatihan Tata Boga bagi Warga Rentan Sosial
Dukung Pemberdayaan, Pemkot Tangerang Fasilitasi Pelatihan Tata Boga bagi Warga Rentan Sosial
Dukung Pemberdayaan, Pemkot Tangerang Fasilitasi Pelatihan Tata Boga bagi Warga Rentan Sosial
Dukung Pemberdayaan, Pemkot Tangerang Fasilitasi Pelatihan Tata Boga bagi Warga Rentan Sosial
Dukung Pemberdayaan, Pemkot Tangerang Fasilitasi Pelatihan Tata Boga bagi Warga Rentan Sosial
Dukung Pemberdayaan, Pemkot Tangerang Fasilitasi Pelatihan Tata Boga bagi Warga Rentan Sosial
Dukung Pemberdayaan, Pemkot Tangerang Fasilitasi Pelatihan Tata Boga bagi Warga Rentan Sosial

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Sosial (Dinsos) menggelar pelatihan tata boga yang diikuti 100 Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS), sebagai bagian dari upaya pemberdayaan masyarakat rentan, di SMKN 3 Kota Tangerang, Selasa (15/7/25).

Pelatihan ini ditujukan untuk memberikan keterampilan praktis dalam bidang kuliner, agar para peserta dapat mandiri secara ekonomi dan memiliki peluang usaha setelah mengikuti pelatihan.

Kepala Dinsos Kota Tangerang Mulyani mengatakan, dengan pelatihan ini Dinsos tak hanya menyalurkan bantuan tunai yang sudah diprogram dari APBN ataupun APBD. Namun, menyentuh PPKS dengan memberikan pembinaan keterampilan untuk kemandirian yang lebih jangka panjang.

"Melalui pelatihan ini, kami berharap para PPKS bisa memperoleh keahlian yang bisa langsung diterapkan, baik untuk bekerja di industri kuliner maupun membuka usaha mandiri," harap Mulyani.

Dalam pelatihan yang berlangsung selama empat hari ini, para peserta mendapatkan materi seputar teknik dasar memasak, pengolahan makanan sehat, manajemen dapur, hingga simulasi usaha kuliner rumahan.

"Sebanyak 100 peserta adalah mereka yang lolos verifikasi dari 202 peserta yang mendaftar. Proses seleksi ini diharapkan untuk mencari peserta yang benar-benar niat dan membutuhkan. Sehingga, tujuan akhir dari pelatihan ini bisa sama-sama didapatkan dan dirasakan," jelas Mulyani.

Instruktur berasal dari kalangan praktisi dan pelaku usaha kuliner yang telah berpengalaman, yakni mereka profesional bersertifikat di SMKN 3 Kota Tangerang.

Kepala SMKN 3 Kota Tangerang Sri Sulastri mengatakan, dengan pengajar profesional dan ruang dapur yang berstandar, SMKN 3 Kota Tangerang akan menyajikan pelatihan yang berlangsung dengan full praktik.

"Instruktur dan sarana prasarana dipastikan profesional dan berstandar. Maka, dipastikan ilmu yang diberikan maksimal dan peserta dapat memiliki keahlian untuk memulai bisnis secara mandiri," katanya.

Diketahui, SMKN 3 Kota Tangerang telah menerapkan Pola Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum Daerah (PPK-BLUD).

"Maka, pemerintah maupun pihak swasta dapat menjalin kerja sama secara profesional dalam peningkatan dunia perhotelan, kecantikan atau pun tata boga dengan SMKN 3 Kota Tangerang," katanya.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program berkelanjutan yang bertujuan mengurangi ketergantungan warga terhadap bantuan sosial, sekaligus mendukung peningkatan taraf hidup kelompok rentan di Kota Tangerang.



kota tangerang

Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!