Sabtu, 27 November 2021 17:57 WIB | Dibaca : 730
HUT PGRI Ke-76 Dimeriahkan dengan Lomba Cerdas Cermat Guru
HUT PGRI Ke-76 Dimeriahkan dengan Lomba Cerdas Cermat Guru
HUT PGRI Ke-76 Dimeriahkan dengan Lomba Cerdas Cermat Guru
HUT PGRI Ke-76 Dimeriahkan dengan Lomba Cerdas Cermat Guru
HUT PGRI Ke-76 Dimeriahkan dengan Lomba Cerdas Cermat Guru
HUT PGRI Ke-76 Dimeriahkan dengan Lomba Cerdas Cermat Guru
HUT PGRI Ke-76 Dimeriahkan dengan Lomba Cerdas Cermat Guru

Menjadikan momen HUT PGRI ke-76, menjadi ajang kebersamaan dan silatuhrahmi para guru. PGRI Kecamatan Jatiuwung pun mengemasnya dengan lomba cerdas cermat antar guru, di SMP PGRI Jatiuwung, Sabtu (27/11/21).

Ketua PGRI Kecamatan Jatiuwung, Fathurohman mengungkapkan lomba cerdas cermat guru ini tak sekedar perebutan juara atau hadiah. Tapi jadi ajang mempererat persaudaraan setelah sekian lama tak berjumpa, karena pembelajaran jarak jauh, akibat pandemi covid-19 yang berkepanjangan.

"Lomba kecil-kecilan, cerdas cermat dari berbagai bidang pendidikan. Terpenting, guru senang, semangat lagi dalam mengajar, bangkit lagi, kreatif lagi untuk masa depan anak bangsa," tutur Fathurohman.

Sekcam Jatiuwung, Mulyani yang datang langsung ke acara dan memberikan hadiah menuturkan, rasa terimakasih yang mendalam, atas dedikasi para guru walau diterpa keterbatasan saat pandemi covid-19.

"Semoga lewat lomba ini, kembali membangkitkan gairah pendidikan di Kecamatan Jatiuwung. Lomba menjadi suntikan semangat pemulihan aktivitas dunia pendidikan yang tak melulu sekadar PTM terbatas, tapi ada hal lain yang perlu diasah, diangkat dan didampingi," ungkap Mulyani.

Ia pun mengimbau, pendidikan lewat konsep PTM Terbatas tak mengendorkan semangat para guru, untuk mencetak generasi muda untuk masa depan Kota Tangerang.

"Mendidik anak-anak tanpa pamrih. Sabar dalam menghadapi pergeseran pendidikan karena pandemi covid-19. Tetap berkarya dan berprestasi ditengah situasi keterbatasan saat ini," katanya.



Kota Tangerang PGRI

Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!