Kota Tangerang kini memiliki produk kopi kebanggaan yang merepresentasikan potensi lokal. Kopi SH, yang diproduksi oleh perusahaan yang telah malang melintang di industri kopi sejak tahun 1994, hadir menjawab kekosongan pasar akan produk kopi khas yang benar-benar lahir dan besar di Kota Tangerang.
Maredo Gustam, pemilik Kopi SH mengungkapkan bahwa perjalanan merek ini dimulai dari peran mereka sebagai pemasok biji kopi selama puluhan tahun.
"Tahun 2019 kami meluncurkan merek Kopi SH karena melihat Tangerang butuh produk unggulan yang bisa dibanggakan. Dengan kekuatan kami di industri perkopian, kami hadirkan kopi yang khas untuk warga Tangerang," ujarnya.
Ia menjelaskan, Kopi SH menjamin mutu produk melalui kontrol ketat di Kota Tangerang, mulai dari seleksi biji robusta Lampung berkualitas, proses penyangraian menggunakan teknologi hot air untuk menjaga profil rasa, hingga penggunaan sistem nitrogen pada kemasan guna mengunci kesegaran aroma.
"Kami menghadirkan tiga varian utama yaitu saset 7 gram untuk penikmat kopi hitam murni, kemasan 250 gram yang pas untuk stok rumah tangga atau oleh-oleh, serta kopi gula 25 gram bagi yang menyukai rasa manis," ujarnya.
Tak hanya menyasar pasar modern dan grosir, Kopi SH kini gencar melakukan penetrasi ke pasar tradisional seperti warung-warung pemukiman melalui berbagai program promo dan dukungan merchandise.
Ke depan, Kopi SH tengah mengembangkan inovasi produk kesehatan berupa Kopi Decaf (rendah kafein) dan kopi instan untuk memenuhi kebutuhan pasar yang semakin peduli akan gaya hidup sehat.
"Kami mengajak seluruh warga Kota Tangerang untuk mulai mencintai dan mengonsumsi produk lokal dan juga punya kopi yang benar-benar khas. Cocok untuk konsumsi harian atau buah tangan. Ayo cobain Kopi SH, rasa mantap dengan aroma yang kuat, dan sudah tersedia di warung-warung terdekat," tutupnya.