Di tengah musim penghujan dan Status Siaga Darurat Bencana Hidrometeorologi, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) mengimbau masyarakat Kota Tangerang untuk waspada pada penyebaran leptospirosis pascabanjir.
Kepala Dinkes Kota Tangerang dr. Dini Anggraeni mengungkapkan, banyak dampak yang terjadi saat musim penghujan. Seperti DBD, leptospirosis dan diare yang dapat terjadi selama banjir maupun sesudah banjir. Dan masih banyak warga yang belum mengetahui tentang bahaya penyakit leptospirosis.
“Padahal kondisinya saat ini harus diwaspadai, karena kasus suspek telah ditemukan. Leptospirosis merupakan penyakit langganan yang terjadi setiap banjir datang. Bakteri ini menyebar lewat aliran air dan bisa menginfeksi manusia melalui kontak dengan air tercemar kencing tikus tersebut,” tutur dr. Dini, Senin (3/3/25).
“Kasus ini harus diwaspadai seluruh warga Kota Tangerang, karena penularannya melalui tikus. Masyarakat Kota Tangerang diminta maksimal menjaga lingkungan di rumah maupun wilayah sekitar tempat tinggalnya. Perilaku hidup bersih dan sehat menjadi kunci utama,” tambahnya.
Sebagai informasi, prakiraan cuaca Kota Tangerang sepekan ke depan masih didominasi dengan hujan sedang dan ringan. Namun, akhir pekan di Kota Tangerang diprakirakan berawan dan aman untuk melakukan aktivitas luar ruang.
Berikut prakiraan cuaca Kota Tangerang sepekan
Senin
Hujan Sedang
Suhu Udara : 24-33 ‘c
Kelembapan Udara: 73-97 %
Selasa
Hujan Ringan
Suhu Udara : 24-34 ‘c
Kelembapan Udara: 76-99 %
Rabu
Hujan Ringan
Suhu Udara : 24-30 ‘c
Kelembapan Udara: 76-99 %
Kamis
Petir
Suhu Udara : 24-32 ‘c
Kelembapan Udara: 69-95 %
Jumat
Petir
Suhu Udara : 24-32 ‘c
Kelembapan Udara: 66-91 %
Sabtu
Berawan
Suhu Udara : 24-31 ‘c
Kelembapan Udara: 66-95 %
Minggu
Berawan
Suhu Udara : 25-27 ‘c
Kelembapan Udara: 81-95 %