Jumat, 19 April 2024 17:50 WIB | Dibaca : 582
Peringati Hari Kartini, Pemkot Tangerang Hadirkan Pelayanan Keluarga Berencana (KB) Serentak
Peringati Hari Kartini, Pemkot Tangerang Hadirkan Pelayanan Keluarga Berencana (KB) Serentak
Peringati Hari Kartini, Pemkot Tangerang Hadirkan Pelayanan Keluarga Berencana (KB) Serentak

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang baru saja meluncurkan pelayanan Keluarga Berencana (KB) secara serentak. Pelayanan tersebut diluncurkan secara khusus dalam rangka memperingati Hari Kartini 2024 di Kota Tangerang.

Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kota Tangerang Jatmiko menuturkan, pelayanan tersebut dilakukan untuk meningkatkan optimalisasi partisipasi KB di Kota Tangerang. 

Pelayanan tersebut akan dilakukan secara serentak di seluruh fasilitas kesehatan di Kota Tangerang, seperti rumah sakit, puskesmas, klinik kesehatan, serta praktik bidan mandiri mulai 18-26 April 2024.

“Tidak hanya mengampanyekan program KB di tengah masyarakat, kami juga memanfaatkan pelayanan serentak ini agar dapat memberikan dampak signifikan untuk mencegah risiko stunting di Kota Tangerang berjalan maksimal,” ujar Jatmiko, Kamis, (19/4/24). 

Ia melanjutkan, pelayanan KB secara serentak tersebut akan direalisasikan dalam berbagai bentuk pelayanan, mulai dari pemasangan spiral (IUD), implan, pil KB, suntik KB, sampai penyediaan alat kontrasepsi (kondom).

“Pelayanan KB secara serentak ini juga mengakomodasi arahan dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana (BKKBN) Provinsi Banten dengan menyediakan pelayanan secara luas, baik untuk pelayanan KB MKJP (Metode Kontrasepsi Jangka Panjang) maupun non MKJP,” tambahnya.

Saat ini, pelayanan KB secara serentak mulai dilaksanakan di Puskesmas Cipondoh, Petir, Cibodas, serta akan disusul di seluruh fasilitas kesehatan di Kota Tangerang secara periodik dalam beberapa hari mendatang.

“Kami berharap pelayanan KB serentak ini dapat dimanfaatkan oleh masyarakat umum di Kota Tangerang secara maksimal,” pungkasnya.



kota tangerang

Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!