Rabu, 29 November 2017 00:00 WIB | Dibaca : 75
Bhabinkamtibmas Periuk Jaya Aiptu Cecep Rutin Sambangi Tokoh Agama

Polres Metro Tangerang Kota

Polsek Jatiuwung

TANGERANG - Menindaklanjuti program unggulan Polres Metro Tangerang Kota, tentang Polsantren yang di dalamnya mencakup tentang sambang Tokoh Agama, yang di teruskan kebijakannya oleh Kapolsek Jatiuwung Kompol. Eliantoro Jalmaf, S.IK, M.IK kepada seluruh anggotanya khusunya Bhabinkamtibmas, agar melaksnakan seluruh program pimpinan.

Program tersebut di realisasikan oleh Aiptu Cecep selaku Bhabinkamtibmas Kelurahan Periuk Jaya Polsek Jatiuwung, melaksanakan silaturahmi dengan KH. ABDUL MADJID NASEER selaku pengasuh / pimpinan pondok pesantren khusus putri Nurul Falah di kediamannya yang beralamat di Kp. Sangiang Rt.03/01 Kelurahan Periuk Jaya, Kecamatan Periuk Kota Tangerang. Selasa (28/11/2017) pukul 12.40 WIB.

Selain bersilaturahmi dengan tokoh agama, Bhabinkamtibmas juga mohon bantuan dan peran sertanya kepada KH. ABDUL MADJID NASEER untuk menyampaikan himbauan kamtibmas kepada santri dan warga agar waspada terhadap bahaya radikalisme dan intoleransi dan dapat mencegah berkembangnya paham-paham kekerasan.

Pada kesempatan itu juga KH. ABDUL MADJID NASEER mengucapkan terima kasih dan apresiasi atas kunjungan silaturahmi Bhabinkamtibmas, dengan adanya program tersebut akan terjalin sinergitas antara polisi dengan ulama khususnya yang ada di wilayah periuk jaya.

(Jtu)



Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!